Tangsel- Ikatan Alumni UIN Jakarta (IKALUIN) akan menyelenggarakan vaksinasi Covid 19 bagi alumni dan keluarga besar alumni UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini diselenggarakan kerjasama IKALUIN dengan Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Jakarta.
Terkait jumlah vaksin yang disiapkan, Ketua Umum IKALUIN, Ace Hasan Syadzily menyebut bahwa panitia telah menyiapkan sebanyak 1.000 vaksin.
“Mohon maaf, antusiasme para alumni dan Keluarga Besar UIN untuk mendaftar vaksinasi yang digelar IKALUIN Jakarta telah memenuhi kuota sebanyak 1.000 orang”, terang Ace.
Di tengah lonjakan kasus Covid, IKALUIN terus berkomitmen mendukung program Pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi nasional. Ia menyebut bahwa kedepan, IKALUIN akan kembali menyelenggarakan layanan vaksinasi.
“Mudah-mudahan kami dapat menyelenggarakan program vaksinasi pada tahap selanjutnya. Jika ada program vaksinasi kembali, kami akan infokan”, lanjut Ace.
Acara vaksinasi itu sendiri akan dilaksanakan pada Kamis 22 Juli 2021 bertempat di Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Jakarta.