Bandung – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily mendukung penuh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi Prabowo Subianto.
Ace mengatakan keputusan tersebut merupakan hasil obrolan dengan DPD partai Golkar se Jawa Barat. Sebanyak 27 kabupaten kota siap memenangkan partai Golkar pada Pemilu 2024 mendatang.
“Kami mendukung dengan bulat dan sepenuh hati putra terbaik partai Golkar yang saat ini Menko Perekonomian untuk mendampingi bapak Prabowo menjadi wakil presiden,” ujar Ace dalam acara Golkar Bersholawat, di Lapangan Panahan, stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (11/10/2023) malam.
Ace menilai Prabowo dan Airlangga adalah pasangan yang tepat. Menurutnya Prabowo merupakan seorang patriotik dan Airlangga sebagai ahli ekonomi.
“Ini dapat membawa kemajuan bagi bangsa Indonesia. Bagi kami kader di Jabar, jika menjadi Cawapres bisa menggerakkan mesin partai dari segala arah. Dari mulai wakil presiden, gubernur, bupati, walikota hingga caleg,” katanya.
Menurutnya partai Golkar di Jawa Barat akan siap memenangkan Pasangan Prabowo dan Airlangga. Apalagi keduanya saling melengkapi.
“Kami siap memenangkan pak Prabowo dan Airlangga. Insyaallah kedua orang ini akan membawa amanah bagi kepentingan bangsa Indonesia,” bebernya.
Sumber: detik.com