Ketua DPP Golkar, Tb Ace Hasan Syadzily, menanggapi kritik yang disampaikan bacapres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan.
Anies memberikan kuliah dengan tema ‘Hendak ke Mana Indonesia Kita? Gagasan, Pengalaman dan Rancangan Para Pemimpin Masa Depan’ di FISIP UI, Depok, Selasa (29/8).
Menurutnya, iklim demokrasi di Indonesia harus diperbaiki. Ia menyinggung kebebasan berekspresi yang semakin terbatas.
Ace Hasan tidak sepakat dengan pernyataan Anies yang menyebut kebebasan berekspresi di RI terbatas. Ia menyebut, masyarakat hingga saat ini, termasuk Anies masih bebas untuk mengkritik.
“Selagi Mas Anies bisa berteriak seperti itu, berarti keran demokrasi masih terbuka. Artinya kalau misalnya Mas Anies masih mengkritik Presiden Jokowi, masih bisa untuk mengcounter pernyataannya pemerintah, ya saya kira berarti demokrasi kita masih terbuka,” kata Ace.
Ketua DPD Golkar Jabar ini mengaku heran jika masih ada orang yang mengkritik kualitas demokrasi di Indonesia turun. Namun di satu sisi orang itu masih bisa berteriak-teriak mengkritik pemerintah.
“Kecuali kalau setelah itu misalnya pihak yang mengkritik itu diculik atau diapa gitu ya. Jadi saya kira kualitas demokrasi indonesia cukup baik kok sekarang,” kata Ace
Sumber: Kumparan.com